Aneka Model Baju Gamis Batik Lengkap

Aneka Model Baju Gamis Batik Lengkap - Model busana gamis memang banyak variasi, bukan hanya satu dua tetapi ada banyak pilihan untuk acara tertentu. Sebagaimana batik nusantara, busana gamis batik juga memiliki beragam corak yang menarik, indah dan mempesona. Tak salah jika pada akhirnya motif batik tersebut melekat pada model-model busana islami yang banyak beredar.

Seperti diketahui, batik sudah menjadi tren tersendiri dalam dunia mode. Batik kini bahkan diterapkan untuk berbagai jenis pakaian baik untuk pakaian sehari-hari maupun pakaian-pakaian tertentu. Batik bahkan sudah dikenal di dunia internasional dan banyak yang menyukai. Motif batik dalam balutan busana muslim pun sudah lama ada dan menjadi tren di semua kalangan.

Satu yang membuat batik ini disukai adalah keragaman motif yang dimiliki. Dalam busana muslim, seperti baju batik biasanya, juga dapat diaplikasikan berbagai motif batik nusantara. Tentu saja, dengan motif yang beragam tersebut busana muslim batik menjadi cukup menarik dan indah. Baik untuk orang dewasa maupun remaja bahkan anak-anak gamis batik menjadi salah satu yang wajib dimiliki.

Di pasaran saat ini, semakin berkembangnya dunia mode membuat semakin banyak pilihan baju gamis batik cantik yang dapat anda gunakan. Ada banyak corak dan ragam warna yang cocok untuk berbagai acara baik formal maupun non formal. Bahkan banyak juga motif trendy dan modis yang cocok untuk kalangan muda.

Jika anda adalah orang yang cukup memperhatikan mode maka tak lengkap rasanya jika anda mengabaikan baju gamis batik tersebut. Untuk acara kondangan, acara keluarga sampai pada perayaan hari raya lebaran dan sebagainya, gamis model ini cukup manis digunakan. Beberapa gamis yang cocok dan paling banyak dicari antara lain sebagai berikut!

1) Baju gamis batik kombinasi
Salah satu model gamis batik yang cukup terkenal dan banyak diminati adalah jenis kombinasi. Gamis batik kombinasi ini terlihat sangat cantik dengan berbagai kombinasi yang ada mulai dari bahan, model, corak maupun kombinasi warna. Gamis-gamis model ini cocok untuk anda yang tidak menginginkan nuansa batik secara total.

Gamis kombinasi tersebut memiliki model batik namun tidak terlalu kental karena dipadukan dengan menarik. Ada nuansa modern, nuansa trendy dan modis yang terlihat dalam model-model kombinasi tersebut. Jadi anda tidak perlu khawatir terlihat terlalu khas ketika menggunakan busana tersebut.

Cantik-cantik, anda dapat memilih yang sesuai dengan postur dan juga warna kulit tubuh anda. Yang pasti dari sisi nilai islami, baju-baju tersebut juga cukup sesuai dan tidak ada yang terlalu ketat ukurannya. Tinggal anda sesuaikan saja dengan keinginan dan kebutuhan anda masing-masing.

2) Baju gamis batik untuk pesta
Ada juga model gamis batik yang khusus untuk acara pesta. Ya pokoknya pesta apa saja, ada pesta pernikahan, pesta wisuda, pesta sunatan, pokoknya pesta deh. Ada banyak pilihan gamis-gamis batik yang untuk acara tersebut. Anda tinggal menyesuaikan saja mana yang menurut anda cocok untuk pesta yang akan dihadiri.

Ada yang menggunakan motif-motif sederhana, ada yang dengan motif yang ramai dan ada juga yang di desain dengan kombinasi tertentu. Bahkan, untuk acara seperti ini juga banyak dikombinasikan yang memiliki warna-warna dan detail yang cukup menarik. Ada yang memiliki tema yang modis, trendy dan tema-tema mewah pun ada.

Dari segi harga, batik gamis juga memiliki ragam harga yang bervariasi antara yang murah, standar dan juga yang mahal. Yang penting anda dapat memilih yang memang benar-benar sesuai dengan kebutuhan anda. Tak ada salahnya membeli gamis yang mahal jika memang bagus, tetapi yang murah juga tidak selamanya kurang bagus loh. Pandai-pandai anda saja dalam memilih yang pas dan berkualitas.

3) Baju gamis batik orang gemuk
Ada juga pilihan yang disesuaikan dengan ukuran, artinya bukan ukuran biasa tetapi untuk yang berbadan lebih besar atau gemuk. Gamis batik untuk orang gemuk juga tidak ada bedanya dengan koleksi lainnya kecuali dari sisi ukuran. Ya tentu, ukurannya lebih besar namun keindahan pakaiannya tidak akan kalah.

Desain atau modelnya pun cukup beragam seperti gamis lainnya. Corak batik yang digunakan pun cukup bervariasi dan memberikan pilihan bagi anda. Namun begitu di tempat-tempat umumnya mungkin akan lebih sulit untuk mencari busana-busana dengan size tersebut. Maka anda bisa coba ke butik langganan atau mungkin melihat koleksi toko online.

Anda bisa dengan mudah mencari busana-busana dengan ukuran yang sesuai di sebuah toko online. Memang tidak semua ada tetapi disana anda bisa langsung mencari kategori ekstra size yang khusus untuk anda. Tinggal dilihat saja kategorinya, jika tidak ada maka anda bisa melihat koleksi di situs lain. Jadi anda tidak perlu repot memilih pakaian yang ukurannya belum tentu sesuai.

4) Baju gamis batik pasangan (couple)
Busana pasangan atau baju couple memang menjadi tren tersendiri di kalangan masyarakat. Model-model baju seperti ini biasanya terdiri dari satu model yang disesuaikan untuk pasangan. Bisa untuk pasangan kekasih lelaki perempuan, couple family atau untuk seluruh keluarga dan seterusnya.

Gamis batik seperti ini model dan coraknya sama hanya saja ada penyesuaian-penyesuaian lebih jauh sesuai yang memakai. Pria wanita tentu ada sedikit perbedaan tetapi pada dasarkan baju couple memiliki konsep dan tema yang sama satu sama lain.

Bagi anda yang sedang mencari jenis baju semacam ini tidak perlu bingung, di pasaran ada banyak sekali pilihan model yang tersedia. Apalagi untuk jenis gamis batik, ada banyak motif dan warna yang dapat anda pilih sesuai keinginan. Untuk model-model terbarunya juga cukup banyak dan bagus-bagus, pasti bingung deh dalam memilihnya.

5) Baju gamis batik keluarga
Tidak berbeda dengan yang pasangan atau couple tadi, gamis batik keluarga juga memiliki satu tema yang diangkat. Sedikit berbeda dengan batik lain, kebanyakan gamis di pilih dengan motif yang cukup netral dan cocok untuk semua usia baik untuk orang tua, remaja, anak-anak maupun bayi atau balita.

Nuansa motif batik yang digunakan kadang mungkin tidak terlalu kental. Ada detail, aksesoris dan motif yang dipadupadankan dengan apik untuk menghasilkan nuansa yang menyatu antara seluruh anggota keluarga. Dalam pemilihan model gamis untuk keluarga anda sebaiknya anda perhatikan bagaimana motif yang digunakan.

Usahakan untuk memilih motif yang bisa sesuai jika dipadukan dengan usia, misalnya untuk anda dan pasangan dan juga anak-anak anda baik yang remaja maupun yang masih kecil. Dengan begitu, busana yang digunakan tidak hanya indah untuk si orang tua saja tetapi juga cocok untuk anak-anak anda.

Trend model gamis batik sekarang ini memang cukup beragam. Apalagi untuk kategori model-model terbaru di tahun ini. Maka dari itu dalam memilih busana tersebut sebaiknya anda memperhatikan bukan hanya dari sisi motifnya saja. Sebaiknya anda perhatikan juga model, detail pernak-pernik dan lain sebagainya. Dengan begitu busana yang anda gunakan bisa membuat anda tampil maksimal.
Back To Top